Pengertian Inovasi Pendidikan

Posted by Pengertian Tuesday, August 23, 2011 0 komentar
Pengertian Inovasi Pendidikan

Inovasi Pendidikan adalah suatu perubahan yang baru dan bersifat kualitatif, berbeda dari hal yang ada sebelumnya serta sengaja diusahakan untuk meningkatkan kemampuan dalam rangka pencapaian tujuan tertentu dalam pendidikan (B.Suryosubroto, "Beberapa Aspek Dasar-dasar Kependidikan").

Inovasi Pendidikan merupakan perubahan pendidikan yang didasarkan atas usaha-usaha sadar, terencana, berpola dalam pendidikan yang bertujuan untuk mengarahkan, sesuai dengan kebutuhan yang dihadapi  dan tuntutan zaman.

Dalam Inovasi Pendidikan, gagasan baru sebagai hasil dari pemikiran kembali haruslah mampu memecahkan persoalan yang tidak terpecahkan oleh cara-cara tradisional yang bersifat komersial.

Inovasi Pendidikan juga merupakan usaha aktif untuk mempersiapkan diri menghadapi masa yang akan datang, yang lebih memberikan harapan sesuai dengan cita-cita yang diinginkan.

Pengertian Inovasi Pendidikan ini diambil dari buku "Dasar-dasar Pendidikan", Karangan Hasbullah, Hal: 189, Penerbit: RajaGrafindo Persada.

0 komentar:

Post a Comment